Selasa, 08 Agustus 2017

Razer Luncurkan Keyboard Blackwidow Tournament Edition Chroma v2 Untuk Gaming Kompetitif

Razer, merek gaya hidup global terkemuka untuk para gamer, hari ini mengumumkan peluncuran Razer BlackWidow Tournament Edition (TE) Chroma V2, keyboard gaming pilihan untuk para pemain esport.

Razer BlackWidow TE Chroma V2 adalah keyboard gaming mekanis kompak yang dibuat untuk para gamer yang berlomba-lomba mencari laju reaksi cepat. Keyboard baru ini menawarkan Teknologi Pemicu Instan (Instant Trigger Technology/ITT) baru Razer, yang memungkinkan waktu respons terdepan di industrinya untuk keyboard game. Setelah menggerakkan tombol tunggal, ITT Razer membatalkan semua penundaan antar gerakan tombol untuk memberikan respons cepat dari keyboard ke sistem Anda.

Razer BlackWidow TE Chroma V2 menawarkan kepada pengguna pilihan antara tombol mekanik Hijau, Oranye atau Kuning Razer yang telah meraih beberapa penghargaan. Tanpa benturan taktil atau klik, tombol Kuning Razer diam dan cepat dirancang untuk memenuhi kebutuhan game jenis penembak orang pertama (first person shooter/FPS) aksi cepat dan arena pertempuran multi pemain (multiplayer battle arena/MOBA) secara online. Dengan laju respons yang tak tertandingi, tombol Kuning Razer menawarkan titik gerakan 1,2 mm, 40 persen lebih cepat dari tombol mekanis standar, dan telah diuji di bawah sesi gaming paling ketat untuk memastikan masa pakai hingga 80 juta tekanan tombol.

“Para gamer mengandalkan perangkat mereka untuk bereaksi dan merespons secepat mungkin  pada semua situasi, mulai dari melepaskan tembakan  ke bagian kepala hingga mengombinasikan kemampuan terbaik sebagai tim,” ujar Min-Liang Tan, anggota pendiri dan CEO Razer. “Ketepatan waktu sangat penting. Teknologi Pemicu Instan ET BlackWidow Chroma V2 bekerja selaras dengan tombol Kuning kami, menetapkan standar peringkat respons tercepat industri keyboard dengan kombinasi perangkat keras dan perangkat lunak utama.”

Dirancang agar mudah dibawa, keyboard Razer BlackWidow TE Chroma V2 mencakup tata letak tanpa tombol angka, dan kabel jalin USB yang bisa dilepas. Sebuah sandaran pergelangan ergonomis magnetik baru juga ditawarkan untuk kenyamanan ekstrem saat bermain game dan dapat dilepas agar mudah dibawa.

Razer BlackWidow TE Chroma V2 memiliki tombol lampu latar terpisah yang didukung oleh teknologi Razer Chroma™, yang dapat membuka fitur pencahayaan yang dapat disesuaikan sehingga mudah disinkronkan di semua perangkat. Gamer dapat memilih dari 16,8 juta warna dan berbagai efek. Pengaturan khusus dapat dilakukan menggunakan platform perangkat lunak Razer Synapse dan berbagi dengan jutaan pengguna perangkat lunak Razer lainnya melalui Razer Chroma Workshop. Profil pencahayaan Razer Chroma dalam game juga terintegrasi ke dalam judul game populer, termasuk “Overwatch” dan “Call of Duty.”

Razer BlackWidow Chroma TE V2 sudah dapat dipesan sekarang dari RazerStore.com.  

Untuk informasi selengkapnya, kunjungi http://ift.tt/2vKmHjh

Harga:

AU$239,95/ NZ$259,95/ SG$219,90/ MYR 679/ INR 1.990.000/ JP¥19.880/ THB 4. 990/ KRW 199.000/ HK$1.099/ TW$4.790/ PHP 7.899/ VND 3.699.000



from Klik Game http://ift.tt/2ulJ773
via IFTTT

0 komentar:

Posting Komentar