Kamis, 16 November 2017

Gravity Akan Mendatangkan Dua Game Baru di 2018

Dalam gelarannya Ragnarok Festival 2017 kemarin, Gravindo juga mengumumkan dua game terbarunya yang akan hadir dalam waktu dekat ini.

Sesuai dengan janji Gravindo sebagai publisher yang akan membawa seluruh game dengan IP Ragnarok ke Indonesia, Gravindo membeberkan dua buah game terbarunya yang akan hadir akhir tahun ini dan awal tahun 2018 nanti.

Game Ragnarok Online versi Web Browser ini mengambil latar belakang cerita dan konsep yang sama, namun dikemas dalam jenis gameplay dan petualangan yang berbeda. Para pemain tidak perlu mendownload client untuk memainkan game ini. Hanya membutuhkan browser yang kompatible dengan flash saja, kalian sudah bisa memainkan game ini. Selain itu Ragnarok Journey juga memiliki fitur Auto Leveling yang akan memudahkan kamu untuk menaikan level karakter. Selain itu bagi yang gemar GvG kalian juga akan menemukan War of Emperium pada game Ragnarok Journey yang bisa dimainkan melalui Browser ini.

Game ini direncanakan akan hadir di Indonesia melalui publisher Gravindo pada bulan Desember 2017. Game ragnarok Journey ini juga bisa dimainkan secara Global dan itu berarti para pemain dari Indonesia juga bisa bertemu dengan pemain dari mancanegara.

Game Ragnarok-R atau juga bisa disebut dengan Ragnarok Revival ini adalah game Ragnarok Online versi Mobile Game dengan genre Turn Based RPG yang dipadu dengan unsur TCG (Trading Card Game) yang kental. Game yang rencananya akan dirilis pada Google Play Store ini memiliki berbagai fitur yang menarik, yaitu: Character Setting, Skill Set, Enchantment System, Pet Summon, Accessories, Rank PVP, hingga Battle Arena.

Game ini direncanakan akan hadir di Indonesia melalui publisher Gravindo pada bulan Januari 2018. Untuk Ragnarok-R akan rilis untuk kawasan Asia Tenggara, jadi kamu yang memainkan game ini dapat bertualang bersama dengan para pemain dari kawasan Asia Tenggara.



from Klik Game http://ift.tt/2ASfL3P
via IFTTT

0 komentar:

Posting Komentar